Home / KEPRI / Walikota Ajak Lansia Tanjungpinang Selalu Cek Kesehatan

Walikota Ajak Lansia Tanjungpinang Selalu Cek Kesehatan

Inforakyat, Tanjungpinang- Memperingati Hari Ulang Tahun ke-12 Lansia Kelurahan Batu IX, Senin (20/2), di Posyandu Dahlia Jalan Lembah Merpati Km 13, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah, mengingatkan para lansia yang terdiri dari bapak-bapak dan ibu-ibu agar terus menjaga dan mengecek kesehatan secara rutin.

“Kepada para lansia bapak dan ibu untuk terus jaga silaturahim, isilah keseharian dengan aktivitas yang bermanfaat. Dan yang penting, bapak dan ibu jangan lupa untuk selalu rutin mengecek kesehatan,” kata Lis.

Lis juga mengatakan, menjadi tua adalah proses yang akan terjadi bagi setiap orang. Yang penting, meski usia bertambah, namun kualitas hidup dan kesehatan dapat tetap terpelihara dengan baik.

“Bapak ibu bisa mengisi keseharian dengan banyak membaca dan melakukan hal-hal baik dilingkungannya,” ucap Lis sambil mengenang akan Almarhumah ibunda tercintanya.

Lis menceritakan, sosok Almarhumah ibunya selalu mengisi hari-harinya dengan membaca Al-Qur’an.

“Alhamdulillah hingga di jemput Allah SWT, ibu saya tidak pernah pikun. Ternyata dengan sering membaca Al-Qur’an, menghilangkan pikirian pikun di usia lanjut,” kata Lis.

Tampak para Lansia pada perayaan hari Ulang Tahun ke-12 Lansia Kelurahan Batu IX, bahagia dapat berkumpul merayakan Hut itu bersama teman-temannya. Meskipun usia mereka sudah lanjut, mereka tak ketinggalan ikut bernyanyi dan bergembira bersama Walikota dan istri Ibu Hj. Yuniarni Pustoko Weni.

Diakhir acara, para Lansia diberikan bantuan sembako berupa beras, gula dan bawang oleh Pemko Tanjungpinang. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Walikota.

About Redaksi

Check Also

BP Batam Catat Kunjungan Kapal ke Pelabuhan Batam Meningkat 9 Persen di Triwulan I Tahun 2024

Inforakyat, Batam- Badan Usaha Pelabuhan Badan Pengusahaan (BP) Batam mencatatkan peningkatan jumlah kunjungan kapal ke …

Tinggalkan Balasan