Home / Aspirasi / DPRD Tanjungpinang Audensi Dengan KPK Bahas Pencegahan Korupsi

DPRD Tanjungpinang Audensi Dengan KPK Bahas Pencegahan Korupsi

Inforakyat, Tanjungpinang- Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Tanjungpinang melaksanakan audensi bersama Deputi Bidang Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Audensi ini langsung dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Suparno, Jumat (3/8), di Sekrerariat DPRD Kota Tanjungpinang.

Deputi bidang Pencegahan KPK yang dihadiri Agung Kusnandar dan Basuki Hariyono, memberikan sambutan terkait pencegahan korupsi di lingkungan Pemerintah Kota, khususnya di Sekretariat DPRD Kota Tanjungpinang.

Agung Kusnandar menyampaikan, bahwa terkait pelaksanaan Musrenbang yang diawali dari tingkat kelurahan, perlu diantisipasi sebelumnya yang bersifat ganda dari usulan-usulan yang disampaikan oleh masyarakat (konstituen) di kelurahan.

“Hal ini agar usulan-usulan tersebut tidak hanya sekedar catatan-catatan saja dan dapat terealisasi sebagaimana harapan masyarakat di kelurahan,” katanya.

Selanjutnya, menurut Agung Kusnandar, sebaiknya perlu dilakukan Program E-Planning dan E-Bujgting, dimana E-Planning dan E-Bugjeting dapat dilakukan oleh Anggota DPRD Kota Tanjungpinang di manapun berada.

“Hal ini dikarenakan E-Planning dan E-Bugjeting merupakan bagian dari Ilmu teknologi (Iptek) yang sekarang sudah memoderinisasi, dan dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja, hanya dengan menggunakan Laptop maupun Smart Phone (HP),” ujarnya.

Karena, E-Planning dan E-Bugjeting juga merupakan bagian dari pencegahan korupsi dari tingakat awal suatu kegiatan yaitu perencanaan.

Kemudian audensi ini di akhiri dengan tanya jawab dan foto bersama antara Unsur Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Tanjunpinang dan Deputi Bidang Pencegahan KPK.

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …