Home / Aspirasi / Tinjau Kodim 0317/TBK, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema Lakukan Penanaman Pohon

Tinjau Kodim 0317/TBK, Danrem 033/WP Brigjen TNI Gabriel Lema Lakukan Penanaman Pohon

Inforakyat, Karimun- Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos, yang didampingi Ibu Ketua Persit KCK Rem 033 beserta Para Kasi Korem meninjau Kodim 0317/TBK. Rombongan tiba di Makodim 0317/TBK Danrem 033/WP yang disambut regu jaga jajar Kehormatan dan dilanjut dengan Tari Persembahan.

Dalam kegiatan yang sudah di agendakan tersebut Danrem 033/Wira Pratama Brigjen TNI Gabriel Lema, S.Sos, Ibu Ketua Persit melaksanakan penanaman pohon di Lingkungan Makodim dan dilanjutkan Paparan satuan Dandim 0317/TBK kepada Danrem.

Danrem juga memberikan pengarahan kepada anggota Makodim dan Ibu-ibu Persit di Aula Makodim 0317/TBK, dimana Danrem 033/WP mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota Kodim 0317/TBK karena dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan perintah Pimpinan.

Danrem juga ingatkan bahwa wilayah Karimun merupakan jalur perdagangan bebas lintas di Selat Malaka untuk itu yang menjadi perhatian khusus adalah penyelundupan Narkoba karena Narkoba dapat merusak generasi bangsa

“Apabila ada anggota Prajurit TNI-AD yang terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba akan dilakukan pemecatan,’ ucap Danrem.

Danrem 033/WP juga mengingatkan bahwa pejabat paling top yang ada di Indonesia ini adalah Babinsa. berkaitan dengan hal tersebut Danrem menekankan kepada anggota terutama para babinsa untuk selalu menjaga dan meningkatkan kemampuan teritorial.

Adapun kemampuan teritorial yang harus di miliki, antara lain kemampuan temu cepat dan lapor cepat, kemampuan manajemen teritorial, kemampuan penguasaan wilayah, kemampuan pembinaan per-lawanan rakyat dan kemampuan komunikasi sosial sehingga tercapai-nya tugas pokok dengan baik. (Red/Penrem033/WP).

About Redaksi

Check Also

Bentuk Penghormatan Untuk Pemimpin Terdahulu, Lis-Raja Ziarah ke Makam Ayah Syahrul

Inforakyat, Tanjungpinang- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza (Lis-Raja) …