Home / Aspirasi / Rahma Sebut Penanganan Banjir Di Kilometer 7 Sudah Ada Titik Terang

Rahma Sebut Penanganan Banjir Di Kilometer 7 Sudah Ada Titik Terang

Inforakyat, Tanjungpinang- Belakangan ini musim hujan, beberapa titik jalan di ibu kota Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Kota Tanjungpinang terjadi banjir salah satunya di Jalan Di Panjaitan, Kilometer 7, tepatnya didepan SPBU.

Wakil Walikota Tanjungpinang, Rahma menyampaikan, dalam hal untuk membahas dan mencari solusi terkait penanganan banjir tersebut Pemko Tanjungpinang bersama dari dinas PU Provinsi, PU Kota, Perwakilan dari pemilik lahan, Desmon dan Puji serta dari pihak Polres Tanjungpinang.

Dari pembahasan tersebut, Rahma menjelaskan bahwa solusinya sudah ada yakni kesepakatan bersama yakni, pihak pemilik lahan setuju dengan rencana yang akan dilaksanakan oleh Pemko bersama pihak PU provinsi.

“Intinya hari ini sudah ada tindaklanjut dan titik terang terkait banjir ini. Bahkan kami sudah memiliki kesepakan bersama untuk mengatasi banjir tersebut,” kata Rahma, Senin (5/11) usai pertemuan dalam membahas permasalahan banjir di Km 7 bersama stake holder terkait.

Adapun titik terang tersebut, lanjutnya, pihaknya merencanakan akan membuat langsung pembatas diperbatasan darainase antara kedua pemilik lahan yaitu pak Jasmanto dengan tanah pak Puji.

“Karena saat ini musim hujan, jadi solusi jangka pendeknya adalah membuat drainase. Dinas PU Provinsi menyiapkan lahan dan personilnya, sementara dari pihak Pemko Tanjungpinang akan menyiapkan alat berat, penyedot air,” jelasnya.

Intinya, hari ini tindak lanjut daripada banjir ini punya titik terang. Bahkan sudah dituangkan dalam bentuk kesepakatan bersama.

“Saya rasa itu sudah cukup membuktikan bahwa Pemerintahan Syahrul-Rahma itu sangat peduli terhadap banjir ini,” tutupnya. (Amri/red)

About Redaksi

Check Also

Lis: Tiga Tahun Pemda Tidak Fokus Perbaiki Ekonomi, Tanjungpinang Masuk Urutan Kedua Tingkat Kemiskinan Tertinggi di Kepri

Inforakyat, Tanjungpinang- Calon Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah menyoroti tingginya angka kemiskinan dan pengangguran di Tanjungpinang …