Home / Aspirasi / Panglima TNI Akan Resmikan Pangkalan Kapal Selam di Natuna

Panglima TNI Akan Resmikan Pangkalan Kapal Selam di Natuna

Inforakyat, Tanjungpinang- Direncanakan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto akan meresmikan pangkalan Kapal Selam TNI AL di pelabuhan Selat Lampah Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau.

Sebelum kedatangan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto untuk meninjau dan meresmikan pembangunan fasilitas pangkalan militer di Kepulauan Natuna tersebut, malam Jumat tepat pukul 18.00.WIB seluruh pasukan TNI melaksanakan Doa bersama sebagai ungkapan syukur. Jumat, (14/12).

Selain itu juga untuk kelancaran pelaksanakan kegiatan yang akan dilaksankan pada tanggal 18 Desember nantinya.

Kegiatan yang digelar diatas KRI Makasar dan dipimpin Bapak Ustad Gatturahman imam besar masjid Agung Natuna tokoh masyarakat, anak-anak yatim personel TNI berdoa bersama kepata Tuhan Yang Maha Esa untuk kelancaran acara tersebut lancar.

Dalam kebersamaannya Komandan KRI Makasar, Dandim 0318/Natuna serta pimpinan TNI yang ada juga menyantuni anak-anak yatim yang sengaja di datangkan dari di Ranai dan santap malam bersama Prajurit TNI diatas KRI Makasar. (Red/Penrem 033/WP)

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …