Home / Aspirasi / Dandim 0315/Bintan Ikut Pelepasan Peserta Lomba Balap Sepeda

Dandim 0315/Bintan Ikut Pelepasan Peserta Lomba Balap Sepeda

Inforakyat, Tanjungpinang- Komandan Kodim 0315/Bintan, Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa menghadiri kegiatan Pelepasan Peserta Balap Sepeda 2019 Nat Road Champ Sirkuit Dompak Tanjungpinang yang di laksanakan di Gedung Daerah, Jalan S.M. Amin, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepri, Minggu (7/7) pagi.

Kegiatan ini diadakan oleh Pemerintah Provinsi Kepri yang diikuti peserta sebanyak 351 Peserta dari 32 Negara.

Diketahui, rute lomba ini mengelilingi Pulau Dompak Kota Tanjungpinang sebanyak 10 kali putaran yang diestimasikan selesai selama 3 jam.

Disela-sela acara, Dandim berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan sukses dalam semua rangkaian pelaksanaannya.

“Semoga Lomba Sepeda ini dapat berjalan lancar dan sukses. Karena diikuti oleh 32 negara luar, kita berharap potensi-potensi pariwisata di Kota Tanjungpinang dapat dilirik oleh para olahragawan sepeda dari Luar Negeri,” ucapnya.

Sementara dikesempatan yang sama, Gubernur Kepri H. Nurdin Basirun, mengungkapkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat terus berkesinambungan dan terlaksana kembali di tahun depan.

“Semoga Pemprov Kepri dapat kembali mengadakan kegiatan ini tahun depan. Dan kepada peserta lomba saya ucapkan selamat bertanding dan tentunya utamakan keselamatan selama balapan sepeda berlangsung di Dompak,” ujar Nurdin.

Terakhir, saat perlombaan dimulai terlihat Gubernur Kepri H. Nurdin Basirun yang didampingi Kadispora Kepri Maifrizon, Dandim 0315/Bintan Letkol Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa, Kadispers Lanud RHF Tanjungpinang Letkol Adm Dimas Soleh Budiharta, Kabag Ops Polres Tanjungpinang Kompol Very, dan Panitia melepas peserta balap sepeda secara sombolis dengan mengibarkan Bendera Starting di Start Up Line. (Red/Pendim 0315/Bintan)

About Redaksi

Check Also

Lis: Tiga Tahun Pemda Tidak Fokus Perbaiki Ekonomi, Tanjungpinang Masuk Urutan Kedua Tingkat Kemiskinan Tertinggi di Kepri

Inforakyat, Tanjungpinang- Calon Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah menyoroti tingginya angka kemiskinan dan pengangguran di Tanjungpinang …