Home / Aspirasi / OTT KPK, Pakai Penutup Kepala Dan Kawalan Ketat, Nurdin di Terbangkan Ke Jakarta

OTT KPK, Pakai Penutup Kepala Dan Kawalan Ketat, Nurdin di Terbangkan Ke Jakarta

Inforakyat, Tanjungpinang- Gubernur Kepri Nurdin Basirun dan dua Kadis yang terjaring OTT KPK tiba di Bandara RHF Tanjungpinang dengan pengawalan ekstra ketat sejumlah petugas sekira pukul 10.00 WIB.

Gubernur Kepri dan beberapa Pejabat lainnya yang terjaring OTT tersebut dibawa masuk ke Bandara melalui pintu VIP Bandara RHF dengan penutup muka. Kamis (11/7).

Nurdin Basirun akan di terbangkan ke Jakarta oleh penyidik KPK siang ini pukul 10.35 menggunakan pesawat Lion. Hal itu diketahui dari daftar tiket penumpang Lion Air di Bandara RHF Tanjungpinang.

Diketahui dari daftar tiket Lion Air tersebut ada 7 penumpang dalam satu lembaran tiket yakni,  Nurdin Basirun, Abu Bakar, Edy Sofyan, Budi Hartono, Rahman Aulia, Muhammad Shalihin, Andreas Budi Sampurno.

Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Nurdin Basirun diamankan KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT). KPK menyebut OTT ini terkait izin lokasi reklamasi.

“Terkait izin lokasi rencana reklamasi,” kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Rabu (10/7) Malam.

Humas KPK ini mengatakan ada enam orang yang diamankan. Namun Febri belum menjelaskan identitas keenam orang itu.

Sementara informasi terbaru di dapat enam orang yang diamankan tersebut yakni Gubernur Kepri, Kepala Dinas DKP, Kepala Dinas PUPR dan Kepala Bidang serta dari pihak swasta. (Red)

About Redaksi

Check Also

Bentuk Penghormatan Untuk Pemimpin Terdahulu, Lis-Raja Ziarah ke Makam Ayah Syahrul

Inforakyat, Tanjungpinang- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza (Lis-Raja) …