Home / Aspirasi / Wasev TMMD Sambangi Mbah Paikem dan Beberapa Penerima RTLH

Wasev TMMD Sambangi Mbah Paikem dan Beberapa Penerima RTLH

Inforakyat, Trenggalek- Wasev TMMD 105, Brigjen TNI Sutjipto tinjau rumah Paikem yang menjadi sasaran bedah rumah, Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) TMMD 105 di Kabupaten Trenggalek, Sabtu (6/8).

Warga Dusun Nitri, Desa Sumurup ini adalah salah satu penerima bantuan bedah rumah dari 8 RTLH yang ada.
Brigjen TNI Sutjipto menyusuri satu persatu anak tangga dari tanah, untuk menuju rumah Mbah Paikem, karena memang rumah wanita 76 tahun ini berada tepat diatas bukit ditepi jalan.

Dalam kunjungannya Ketua Tim Wasev TMMD 105 ini berkesempatan menyerahkan sejumlah bantuan kepada Mbah Paikem dan Mbah Boinem.

“Kami berharap apa yang kita lakukan bersama masyarakat saat ini, bisa menjadi pemicu untuk merangsang Pemerintah maupun masyarakat melakukan hal yang sama, sehingga masyarakat dapat merasakan pemerataan pembangunan,” ujar Jendral Bintang Satu ini.

Pemadatan jalan dan beberapa kegiatan fisik lainnya semoga dapat mempermudah aktivitas masyarakat dibidang perekonomian sehingga kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,” tandasnya. (Red/Pendam V/Brawijaya)

About Redaksi

Check Also

Pemprov Kepri Melalui DKP Salurkan Berbagai Bantuan Kepada Nelayan dan Masyarakat Termasuk Perlindungan BPJS Untuk Sejahterakan Nelayan

Inforakyat Tanjungpinang- Salah satu Program Prioritas Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yakni Program Perlindungan Nelayan. …