Home / Aspirasi / Ini Penjelasan Ketua Pokmas Terkait Polemik PTSL Desa Sambirejo

Ini Penjelasan Ketua Pokmas Terkait Polemik PTSL Desa Sambirejo

Inforakyat, Banyuwangi- Ramainya warga pemohon Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang menggeruduk kantor Desa Sambirejo yang santer di beritakan beberapa media online, Lantaran banyaknya sertifikat yang tidak jadi ketika mengikuti PTSL 2018.

Menurut Ketua Pokmas, Kasworo kepada awak media ini menyampaikan bahwa ada persepsi yang salah beredar di masyarakat.

“Sebenarnya sertifikat sisa 360 itu bukan tambahan kuota tahun 2018, tapi saat itu, di tahun 2018 ada kelebihan jumlah pemohon, yang di ajukan lagi pada tahun 2019,” ungkap pria yang akrab dengan panggilan Lukas ini, Jumat (17/7).

Masih menurut, Lukas, bahwa di Tahun 2019, kelebihan pemohon di ajukan ulang

“Nah di tahun 2019, kelebihan pemohon di tahun sebelumnya di include ke pengajuan baru tahun 2019, dan itu sebenarnya yang terjadi, berkaitan dengan keterlambatan cetak sertifikat, itu karena ada kesalahan peta bidang dari pemohon sehingga harus merubah sisa Sertifikat tersebut,” imbuhnya.

Hal yang sama juga di tegaskan Kepala Desa Sambirejo, Hadi Purnomo, bahwa yang sebenarnya kelebihan pemohon bukan kelebihan kuota

“Yang benar itu kelebihan pemohon bukan kelebihan kuota, dan dalam waktu dekat ini menurut informasi dariBPN akan segera di bagikan, namun karena adanya pandemi seperti ini, kita tidak bisa membagikan keseluruhan secara langsung, tapi secara bertahap karena kita harus menjalankan protokoler kesehatan,” tegas Hadi Purnomo. (Yoga)

About Redaksi

Check Also

Kenapa Masyarakat Tanjungpinang Harus Pilih Lis-Raja? Ini Jawabannya

Inforakyat, Tanjungpinang- Sesuai jadwal yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, masa kampanye Pilkada Serentak …