Home / Aspirasi / Kukuhkan Tim SInergi Tanjungpinang, Soerya Respationo: Tim dan Relawan Ujung Tombak SInergi Kepri

Kukuhkan Tim SInergi Tanjungpinang, Soerya Respationo: Tim dan Relawan Ujung Tombak SInergi Kepri

Inforakyat, Tanjungpinang- Calon Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Dr. H. Muhammad Soerya Respationo, S.H., M.H, mengukuhkan Tim SINERGI dan Relawan Tanjungpinang, Kamis (8/10) di Pinang Merah Km 10 Tanjungpinang.

H Muhammad Soerya Respationo dalam sambutannya menyampaikan kepada Tim SInergi dan Relawan Kota Tanjungpinang, mengucapkan apresiasinya kepada Tim dan Relawan dalam pengukuhan.

“Saya mengapreasiasi acara ini sudah mengikuti protokol Kesehatan Covid-19, mulai menjaga jarak, pakai masker dan cuci tangan. Insyallah dengan disiplin ini, Insyaallah kita memenangkan SInergi nomor urut 1 di Pilkada Kepri 2020,” kata H Muhammad Soerya Respationo.

Soerya juga menyampaikan bahwa kehadiran TIM SInergi dan Relawan ini merupakan ujung tombak kemenangan Sinergi nomor urut 1.

“Tanpa Tim SInergi dan Relawan, kami tidak ada apa-apanya, karena Tim dan Relawan merupakan ujung tombak SInergi nomor urut 1,” ucap Muhmamad Soerya dihadapan semua yang hadir.

Kepada Tim dan relawan Soerya berpesan agar dalam bergerak untuk mengampanyekan SInergi nomor urut 1, harus berkoordinasi kepada ketua TIM.

“Insyallah nomor urut 1 pasangan SInergi kita menang di Pilkada Kepri 2020,” kata Soerya.

Selanjutnya Muhammad Soerya Respationo mengukuhkan Tim dan Relawan Sinergi Kota Tanjungpinang.

“Dengan memohon izin Allah SWT saya mengukuhkan TIM SInergi dan Relawan Tanjungpinang,” kata Soerya Respationo.

Dalam kegiatan ini, H.M Soerya Respationo didampingi H Lis Darmansyah SH, Ketua Tim Kampanye SInergi, Dr. Gita W, Ketua DPC PDIP, Yuniarni Pustoko Weni dan juga tim pemenangan dari partai pengusung dan pendukung lainnya. (Red)

About Redaksi

Check Also

BP Batam Hadiri Rapat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI di Bandara Hang Nadim

Inforakyat, Batam- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili oleh Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam …