Home / KEPRI / Jelang HUT RI Ke 71, Pemprov Kepri Gelar Rapat Persiapan

Jelang HUT RI Ke 71, Pemprov Kepri Gelar Rapat Persiapan

Inforakyat, Tanjungpinang- Pemerintah Provinsi Kepri mulai melakukan rapat persiapan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-71 tingkat Provinsi Kepri tahun 2016. Kamis (28/7).

Plt Sekda Kepri Reni Yusneli mengatakan, berbagai agenda telah dibahas pada rapat tersebut. Diantaranya, peringatan Hari Pramuka ke-55, Penyerahan Setya Lencana, Pengukuhan Paskibraka Kepri, apel kehormatan dan renungan suci serta acara puncak, yakni upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI.

“Meskipun acara ini selalu kita lakukan setiap tahun. Namun kita harus tetap melakukan rapat dan saling meningkatkan koordinasi. Tiap tahunnya, kita harus lebih baik dalam melaksanakan kegiatan akbar ini. Saya meminta, baik kepada SKPD maupun FKPD dan seluruh panitia yang terlibat agar saling berkoordinasi secara aktif,” ujar Reni.

Menurut Reni, penganugerahan Satya Lencana rencananya akan dilakukan pada Senin (15/8) di Aula Kantor Gubernur-Dompak. penghargaan tersebut akan diberikan kepada PNS dengan masa kerja 10 tahun, 20 tahun, 30 tahun dan pensiunan.

Sedangkan untuk Paskibraka, Reni berpesan agar sejak sekarang pembinaannya dilakukan dengan sebaik-baiknya. Sebab peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, hikmat atau tidaknya sangat bergantung kepada petugas Paskibraka.

“Saya mengharapkan pembinaan kepada Paskibraka ini dilakukan dengan sebaik-baiknya. Karena nantinya Paskibraka ini yang akan menjadi tolak ukur suksesnya kegiatan ini,” ungkap Reni.

Dan seperti tahun-tahun sebelumnya, selesai upacara detik-detik proklamasi, maka akan dilanjutkan dengan acara Pemberian Remisi oleh Gubernur yang dilaksanakan di Lapas kelas II A Tanjungpinang. Kemudian malam harinya akan diakhiri dengan kegiatan.

“Kembali saya menegaskan agar seluruh panitia saling berkoordinasi dengan baik. Demi suksesnya seluruh rangkaian kegiatan nanti,” tutup Reni.

About Redaksi

Check Also

BP Batam Hadiri Rapat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI di Bandara Hang Nadim

Inforakyat, Batam- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili oleh Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam …

Tinggalkan Balasan