Inforakyat, Tanjungpinang- Anggota DPRD Kepulauan Riau mengikuti Vaksinasi Covid-19 Tahap II Dosis ke-2, di Ruang Rapat Serbaguna Lt.3 Kantor DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Pulau Dompak, Tanjungpinang, Kamis (18/3) pagi.
Suntik Vaksin tersebut dilakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap Virus corona sesuai anjuran pemerintah yang telah memprogramkan vaksinasi massal kepada seluruh lapisan masyarakat tak terkecuali anggota dewan.
“Ayo di vaksin jangan takut di vaksin ini untuk menambah kekebalan imun tubuh kita juga terhadap virus corona,” ajak Anggota DPRD Kepri Lis Darmansyah.
Lis Darmansyah juga mengatakan bahwa sebagai lembaga negara dirinya dan Anggota DPRD lainnya diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat luas untuk ikut mensukseskan program pemerintah dalam mendapatkan vaksin.
“Masyarakat juga harus mau divaksin jangan takut ini halal program vaksin ini untuk kesehatan kita bersama ditengah wabah covid-19,” ungkapnya.
Anggota DPRD lainnya juga ramai-ramai ikut divaksin dan sejumlah pegawai dan staf kehumasan DPRD Kepulauan Riau. (Red)