Home / Aspirasi / Kampung Keren Sei Lekop Bintan Masuk Nominasi 99 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik

Kampung Keren Sei Lekop Bintan Masuk Nominasi 99 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik

Inforakyat, Bintan- Pemerintah Kabupaten Bintan masuk sebagai finalis Top 99 dari 3.110 proposal inovasi dalam Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) yang dilakasanakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI.

Dengan bangga Bintan menghadirkan inovasi dalam wujud Sentra Kampung Kerupuk Modern (Kampung Keren) yang berlokasi di Kelurahan Sei Lekop Kecamatan Bintan Pesisir.

Masuk sebagai nominasi finalis, Bupati Bintan Roby Kurniawan kemudian mengikuti sesi presentasi dan tanya jawab bersama Panelis Tim Penilai Independen yang telah ditunjuk Kemenpan-RB.

Roby pun kemudian berkisah secara runut sebab dilakukannya inovasi revitalisasi Kampung Kerupuk Modern hingga berkembang seperti saat ini.

“Semua berangkat dari kondisi geografis Bintan yang berlimpah hasil laut dipadu dengan semangat potensi kerupuk ikan yang diolah IKM. Bahan bakunya banyak, IKM nya pun banyak, ini yang kemudian kita benah baik secara produksi, kualitas, daya saing hingga pemasaran,” kata Roby, Senin (3/7).

Bermula pada tahun 2014 lalu dimana sekelompok “emak-emak” yang tergolong keluarga kurang mampu namun pembinaannya masih dalam level KUBE. Inovasi yang dilakukan ini lah kemudian menghantarkan seluruh IKM saat ini meraup omset Milyaran setiap tahunnya. Hasil yang kemudian menjadi pendongkrak taraf hidup dan perekonomian masyarakat.

Roby pun menyampaikan bahwa hasil produksi kerupuk tersebut telah diekspor ke negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura. Pembinaan yang dilakukan di Kampung Keren ditujukan untuk meningkatkan mutu produksi dimana saat ini seluruh produk telah lulus standart GMP (Good Manufacturing Production).

Menjawab salah satu pertanyaan Tim Panel tentang perkembangan yang didapat, Bupati Roby menjelaskan bahwa dampak revitalisasi Kampung Keren ini mampu meningkatkan hasil produksi mencapai 130 ton dari 43 IKM. Bahkan serapan pekerjanya hingga saat ini meningkat di atas 100 orang.

Inovasi Kampung Keren yang mendapat pujian dari Tim Panel Independen ini nantinya akan dinilai menuju Top 45 hingga mencapai kategori terbaik.

Di akhir penyampaiannya Bupati Roby optimis pengembangan-pengembangan yang akan dilakukan di tahun-tahun hadapan akan mampu meningkatkan produktifitas dan daya saing Sentra Kampung Kerupuk Modern. (Am)

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …