Home / Aspirasi / Gelar Sosialisasi Publikasi Tahapan Pilkada, Ketua KPU Faisal Ajak Masyarakat Sukseskan Pilwako Tanjungpinang

Gelar Sosialisasi Publikasi Tahapan Pilkada, Ketua KPU Faisal Ajak Masyarakat Sukseskan Pilwako Tanjungpinang

Inforakyat, Tanjungpinang- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang menggelar rapat kerja untuk mempublikasikan tahapan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota  Tanjungpinang pada Pilkada serentak 27 November 2024 di Hotel Aston, Jumat (23/8).

Ketua KPU Tanjungpinang, Muhammad Faisal, menjelaskan bahwa rapat tersebut dirancang dengan suasana santai dan konsep Coffee Morning‘ untuk menyampaikan informasi penting tentang tahapan Pilkada serentak 2024 kepada media.

“Media merupakan mitra penting KPU dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat terkait tahapan Pilkada di Tanjungpinang,” kata Faisal.

“Tujuan utama rapat ini adalah untuk sosialisasi mengenai tahapan Pilkada Serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024, hanya 95 hari lagi. Jadi dari mulai hari ini kami hanya memiliki 95 hari lagi sampai pencoblosan,” kata Faisal.

Faisal juga menginformasikan bahwa pendaftaran calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota akan dibuka dari 27 hingga 29 Agustus 2024, diikuti dengan tahapan tes kesehatan yang akan dilakukan di Rumah Sakit Raja Ahmad Tabib yang dipilih KPU dari 3 Rumah Sakit rekomendasi Dinas Kesehatan.

Dalam rapat tersebut, KPU juga menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam proses pemilihan hingga pencoblosan.

KPU Tanjungpinang kata Faisal juga masih membuka pendaftaran untuk pemantau independen yang diharapkan dapat membantu mengawasi jalannya pilkada agar sesuai dengan aturan.

“Tentunya kami sangat berharap semua informasi-informasi tahapan pilkada hingga nanti pencoblosan dapat tersampaikan ke masyarakat agar pelaksanaan Pilkada ini bisa berjalan sukses dan lancar sesuai harapan kita bersama,” tutupnya. (Red)

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …