Home / KEPRI / Sambut Hari Jantung Sedunia, Regency Hospital Sapa Warga Tanjungpinang Lewat Senam Sehat

Sambut Hari Jantung Sedunia, Regency Hospital Sapa Warga Tanjungpinang Lewat Senam Sehat

Inforakyat, Tanjungpinang- Regency Specialist Hospital yang beralamat di Johor Malaysia kembali hadir menyapa masyarakat Tanjungpinang setelah sebelumnya aktif memberikan fasilitas kemudahan berobat melalui fatner kerjanya AllianZ.

Kali ini Regency hadir bersama Car free Tanjungpinang dan Gokatta Batam menggelar senam sehat atau Fun Run and be healthy.

“Kegiatan Fun Run and be healthy ini akan dilaksanakan di halaman Taman Boenda Gedung Gong gong pada hari Minggu tanggal 10 September 2017 mulai pukul 06.00-09.00,” kata perwakilan Regency Hospital, Quek Choon Yen yang dihubungi, Jumat (4/8).

Quek CY mengatakan, acara yang disponsori Regency ini bertujuan untuk mempromosikan gaya hidup sehat sempena menyambut hari jantung sedunia.

“Fun Run Tanjungpinang ini terbuka untuk umum dan bersifat gratis. Selain menyambut peringatan hari jantung sedunia, kita juga ingin mempromosikan gaya hidup sehat pada masyarakat,” ujarnya.

Selain Fun run, dalam kegiatan ini nantinya juga ada zumba class, lucky draw dan Tshirt yang berlaku pada 500 orang dengan catatan pertama mendaftar dulu.

Untuk informasi pendaftaran bisa langsung menghubungi nomor telepon dibawah ini atau langsung ke Kantor perwakilan di Komplek Pertokoan Greenland Batam Center Blok F1 Nomor 06, Telp:+62 7784 6362 3.

About Redaksi

Check Also

BP Batam Hadiri Rapat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI di Bandara Hang Nadim

Inforakyat, Batam- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili oleh Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam …