Home / Aspirasi / Ade Angga Minta Pj Walikota Tanjungpinang Terlantik Prioritaskan Pembangunan

Ade Angga Minta Pj Walikota Tanjungpinang Terlantik Prioritaskan Pembangunan

Inforakyat, Tanjungpinang- Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang, Ade Angga mengharapkan dengan dilantiknya Pejabat Wali Kota Tanjungpinang, Raja Ariza yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten I Pemprov Kepri bisa melanjutkan pekerjaan-pekerjaan yang belum selesai pada kepemimpinan sebelumnya.

“Kita melihat masih banyak pekerjaan-pekerjaan yang belum terselesaikan seperti, rumah Rimpinan DPRD, Walikota dan Wakil Walikota, Gedung Lima Lantai. Jadi pekerjaan-pekerjaan yang belum selesai pada kepemimpinan sebelumnya kita minta itu menjadi prioritas di dalam priode ini,” kata Ade, Senin (22/1) di Gedung Daerah usai menhadiri Pelantinkan Pejabat (Pj) Wali Kota Tanjungpinang.

Ia memahami bahwa Pemerintah sebelumnya mungkin menghadapi defisit anggaran selama bertahun-tahun, sehingga kegiatan tersebut tidak bisa dilaksanakan.

“Tapi kita minta kegiatan-kegiatan tersebut bisa menjadi skala prioritas lah,” tegasnya.

Ia juga berharap, Pj Walikota segera melakukan rapat koordinasi Organusasi Perangkat Daerah (OPD) dan kemudian koordinasi dengan DPRD Kota Tanjungpinang, supaya Pj yang baru saja dilantik bisa menetapkan segala proritas, pekerjaan apa yang harus dikerjakan terlebih dahulu.

“Kerena mengingat masih di awal tahun sehingga bisa ditentukan, terutama pekerjaan-pekerjaan yang menjadi kagiatan-kegiatan yang belum selesai dilaksanakan,” jelasnya.

Kemudian, tambahnya, ia berharap pejabat Walikota ini juga bisa mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tanjungpinang 2018, tercipta rasa aman, damai dan suasana kondusif di Kota yang kita cintai ini.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Pejabat Wali Kota Tanjungpinang yang baru dilantik oleh Gubernur Kepri, Nurdin Basirun.

Penulis: Amri Sinaga

About Redaksi

Check Also

Bentuk Penghormatan Untuk Pemimpin Terdahulu, Lis-Raja Ziarah ke Makam Ayah Syahrul

Inforakyat, Tanjungpinang- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza (Lis-Raja) …