Home / Aspirasi / Gandeng Siswa SMAN 1, Ikasmansa Tanjungpinang Kembali Gelar Aksi Donor Darah

Gandeng Siswa SMAN 1, Ikasmansa Tanjungpinang Kembali Gelar Aksi Donor Darah

Inforakyat, Tanjungpinang- Ikatan Alumni SMA 1 (Ikasmansa) Tanjungpinang kembali melakukan aksi peduli kemanusiaan dengan menggelar kegiatan donor darah. Kali ini aksi tersebut dilakukan perwakilan Ikasmansa Keluarga Donor Darah (KDD) Bestari dengan menggandeng siswa SMA Negeri 1 Tanjungpinang.

“Alhamdulillah disamping melibatkan alumni SMA N 1, kami juga melibatkan anak-anak siswa-siswi SMA N 1 Tanjungpinang yang sudah berusia di atas 17 tahun,” kata Ketua Harian Ikasmansa, Ing Iskandarsyah disela acara di SMA N 1 Tanjungpinang, Rabu (21/2).

Menurut pria yang juga merupakan Ketua Fraksi PKS di DPRD Kepri ini, kegiatan tersebut merupakan niat tulus Ikasmansa dalam mengumpulkan darah. Dimana memang saat ini kebutuhan darah di Tanjungpinang sangat meningkat, sehingga ketersediaan stok darah sangat diperlukan.

“Salah satu cara untuk dapat memenuhi kebutuhan permintaan darah adalah dengan menggelar bakti sosial Donor darah,” ujarnya.

Ditempat yang sama, salah satu pelajar SMA Negeri 1 Tanjungpinang, Fikriansyah yang merupakan siswa kelas 11 MIPA 1, mengungkapkan bahwa mereka sangat mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan Donor Darah tersebut.

“Kami sangat menyambut baik kegiatan dari Alumni ini. Ini baru pertama kali. Melalui kegiatan kemanusian ini, kita bisa membantu orang lain yang membutuhkan darah. Saat ini pun saya aktif Palang Merah Remaja (PMR),” ungkapnya.

Diketahui, dalam kegiatan tersebut, Ikasmansa berhasil mengumpulkan sebanyak 61 kantong darah dari 50 kantong yang menjadi target.

Red

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …