Home / Aspirasi / Amankan Penyebar Ujaran Kebencian, Pekat IB Apresiasi Polres Tanjungpinang

Amankan Penyebar Ujaran Kebencian, Pekat IB Apresiasi Polres Tanjungpinang

Inforakyat, Tanjungpinang- Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (Pekat IB) Provinsi Kepri mengapresiasi kinerja Polres Tanjungpinang dalam hal ini Satreskrim yang bergerak cepat mengamankan penyebar ujaran kebencian di media sosial berinisial MK.

“Kami sangat mengapresiasi kinerja pihak Reskrim Tanjungpinang yang telah menangkap MK atas laporan kami mengenai ujaran kebencian yang dilakukan oleh pelaku di media sosial (Medsos),” kata Ketua OKK DPW Pekat IB Provinsi Kepri Doni Yarzal saat jumpa pers di salah satu hotel di Kota Tanjungpinang, Sabtu (24/2)

Ia juga mengatakan, sebelumnya Pekat IB telah melaporkan MK tersebut atas kasus ujaran kebencian yang di lakukan pelaku di salah satu Medsos kepada Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah pada Agustus 2017 lalu.

“Laporan yang kita lakukan kepada MK ini bukan karena kita benci ataupun permasalahan subjektif kepada pelaku. Namun lebih kepada hal-hal yang tidak pantas dilakukan yakni ujaran kebencian. Siapapun yang menyebar ujaran kebencian (hatespeach) yang dapat memecah belah bangsa kita akan lapor bukan karena ini menyangkut keutuhan NKRI,” ungkapnya.

“Alhamdulillah akhirnya pelaku di tangkap dan diproses oleh pihak kepolisian dan telah di tetapkan sebagai tersangka,” tambahnya.

Di tempat yang sama Humas DPW Pekat IB Kepri, Suaib menyampaikan bahwa saat ini pihaknya telah membentuk Tim internal untuk memantau dan mengawasi akun-akun medsos yang bodong.

“Tim ini dibentuk lebih kepada memantau medos bodong yang terus berupaya melakukan provokasi yang mana pola permainannya sama dengan pelaku MK ini,” ucapnya.

Ia juga menghimbau agar masyarakat bijak dalam menggunakan media sosial. “Kami menghimbau kepada seluruh warga negara Indonesia khususnya Kepri, untuk bijak dan pandai dalam menggunakan Medsos, karena jarimu adalah harimaumu,” katanya.

Red

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …