Home / Aspirasi / Gratis, KSOP Akan Gelar Diklat Basic Safety Training Kapal Layar Motor Bagi Masyarakat Tanjungpinang

Gratis, KSOP Akan Gelar Diklat Basic Safety Training Kapal Layar Motor Bagi Masyarakat Tanjungpinang

Inforakyat, Tanjungpinang- Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungpinang gelar sosialisasi program pemberdayaan masyarakat Diklat Basic Safety Training Kapal Layar Motor (BTS KLM) dan SKK 30/60 Mil untuk masyarakat Tanjungpinang dan sekitarnya secara gratis.

Kepala KSOP Tanjungpinang, Aprianus Hangki menjelaskan, sosialisasi ini merupakan tahapan penyampaian informasi kepada masyarakat, Pemerintah bahkan asosiasi bahwa akan dilakukan diklat pemberdayaan masyarakat gratis.

Tujuannya adalah yang mana masyarakat-masyarakat yang notabenenya bekerja diatas kapal khususnya kapal-kapal nelayan, tradisional, kapal-kapal kecil (Pompong) yang memuat penumpang atau manusia.

“Program ini sudah ada mulai dari tahun 2016, dan pelaksanaan kegiatan itu rencananya kami mulai tanggal 8 Oktober 2018 mendatang selama lima hari,” kata Aprianus, Jumat (7/9) di ruang rapat KSOP Kelas II Tanjungpinang.

Ia menyampaikan, pihaknya akan membuka pendaftaran mulai 10 September 2018 sampai mendekati kegiatan.

“Yang pasti kita membuka pendaftaran mulai tanggal 10 September sampai mendekati kegiatanlah,” tegasnya.

Untuk persyaratan, lanjutnya, seperti Surat tidak mampu, Warga Negara Indonesia (WNI), Usia minimum 16 tahun, memiliki identitas KTP atau akta lahir dan Ijazah minimum SD.

“Tapi, jika dia (Peserta) tidak memiliki ijazah SD minimal dia bisa baca dan tulis,” tambahnya.

Ia berharap, masyarakat Tanjungpinang dan sekitarnya dapat memanfaatkan program yang disiapkan pemerintah ini. Karena ini adalah program pemerdayaan masyarakat yang saat bermanfaat.

“Ini sangat bermanfaat karena 90 persen wilayah Tanjungpinang ini adalah perairan. Jadi, banyak masyarakat-masyarakat kita yang menggunakan fasilitas tranportasi di perairan,” ucapnya.

Ia menambahkan, terkait tempatnya pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang agar mempasilitasi.

“Kami sudah berkoordinasi dengan Pemko Tanjungpinang dan allhambulillah Pemko tadi mau menyiapkan gedung PKK yang kapasitasnya bisa mencakup 400 peserta,” imbuhnya. (Red)

About Redaksi

Check Also

Optimis Kepri Lebih Maju, Ribuan Relawan dan Simpatisan Partai Siap Menangkan Muhammad Rudi-Aunur Rafiq

Inforakyat, Bintan- Ribuan relawan dan simpatisan memadati agenda temu kader dan konsolidasi pemenangan H. Muhammad …