Inforakyat, Tanjungpinang- Mengenai sejumlah Kabupaten dan Kota di Kepri yang mengalami kenaikan kasus positif covid19, Presiden Jokowi berpesan untuk menekankan kepada masyarakat mengenai penggunaan masker.
“Pakai masker itu sudah akan memproteksi kurang lebih 95 persen masyarakat kita. Jadi kalau ke manapun dalam kegiatan apapun dan aktivitas apapun pakai masker itu sudah memproteksi dan melindungi 95 persen dari penularan. Ini menurut penelitian WHO,” pesan Presiden saat melakukan kunjungan kerja ke Kepri di Tanjungpinang, Rabu (19/5).
Presiden Jokowi tiba di Kepri setelah melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Riau. Ketibaan Presidan Joko Widodo di Bandara Raja Haji Fisabilillah, Tanjungpinang, langsung disambut Gubernur Ansar dan sejumlah pimpinan Forkompinda Kepri.
Selain peninjauan vaksinasi, Presiden Jokowi akan memimpin Rapat Terbatas dengan seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kepri beserta lima Bupati dan dua Wali Kota.
Tampak mendampangi Presiden Jokowi ke Kepri antara lain Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo. (Red)