Home / Aspirasi / Giat Festival Anak Soleh Ditutup, Lukman Nurhakim Ajak Semua Peserta Amalkan Sunah Nabi Muhammad SAW

Giat Festival Anak Soleh Ditutup, Lukman Nurhakim Ajak Semua Peserta Amalkan Sunah Nabi Muhammad SAW

Inforakyat, Natuna- Malam puncak Kegiatan Festival Anak Soleh yang digelar bertepatan dengan memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijrah, pada Senin Malam, 28 Februari 2022 oleh Mahasiswa KKN STAI Natuna Posko III Desa Mekar Jaya, berlangsung di Masjid Al-Ghaffar Sebuton, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna.

Malam puncak kegiatan ini juga, sekaligus dilakukan pembagian hadiah atas kegiatan Festival Anak Soleh yang dilaksanakan selama tiga hari sejak Kamis, 21 Februari 2022 sampai dengan Minggu, 26 Februari 2022.

Ketua pelaksana kegiatan, Bahrum Ibnuh dalam laporannya menyampaikan sebanyak enam cabang perlombaan telah dilaksanakan.

“Alhamdulillah, pelombaaan, Doa Makan, Doa Iftitah, Doa At-Tahiyad, Hapalan Surah Al-Fatihah, Surah Al-Humazzah sampai dengan Surah Al-Lahab dan Perlombaan Azan telah selesai kita laksanakan,” ucapnya.

Bahrum juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak dan masyarakat yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar.

“Ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kami haturkan kepada semua pihak dan masyarakat yang telah membantu kegiatan kami dari awal sampai malam terakhir ini,” imbuhnya.

Sementara itu, Lukman Nurhakim selaku penceramah mengajak kepada seluruh jama’ah yang hadir, agar senantiasa mengingat dan mengamalkan sunah-sunah Baginda Nabi Muhammad SAW.

Ia menjelaskan Isra Mi’raj merupakan peristiwa yang sangat luar biasa dalam sejarah umat Islam, dimana Baginda Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha demi memenuhi perintah Allah SWT.

“Isra mi’raj merupakan peristiwa yang sangat luar biasa bagi kita umat Islam. Banyak pelajaran yang dapat kita ambil dari peristiwa ini. Terutamanya perjuangan Baginda Nabi Muhammad SAW dalam menjemput perintah Allah SWT,” jelasnya.

Peristiwa Isra Mi’raj juga tambah Lukman, merupakan salah satu cara bagi Allah SWT untuk memperlihatkan kebesarannya kepada Nabi Muhammad SAW.

“Oleh karena itu, marilah senantiasa kita selalu meningkatkan keimanan kepada Allah SWT dan kecintaan terhadap Nabi Muhammad SAW, sehingga kita betul-betul menjadi seorang muslim yang beriman kepada Allah SWT,” pesannya.

Turut hadir, Ketua BPD beserta Perangkat Desa Mekar Jaya, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Mahasiswa KKN STAI Natuna Posko III Desa Mekar Jaya, Hendra, S.H.,M.Si., Penceramah Lukman Nurhakim, M.A dan masyarakat Sebuton. (Rid)

About Redaksi

Check Also

Bentuk Penghormatan Untuk Pemimpin Terdahulu, Lis-Raja Ziarah ke Makam Ayah Syahrul

Inforakyat, Tanjungpinang- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza (Lis-Raja) …