Home / Aspirasi / Gubernur Ansar Akan Tingkatkan Kompetensi SDM Pengelolaan Keuangan Daerah

Gubernur Ansar Akan Tingkatkan Kompetensi SDM Pengelolaan Keuangan Daerah

Inforakyat, Tanjungpinang- Gubernur Kepri Ansar Ahmad memastikan untuk mempertahankan pencapaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang telah diperoleh pemerintah Provinsi Kepri 11 kali berturut maka, pada masa-masa mendatang, Pemprov Kepri akan terus meningkatkan kompetensi SDM Pengelolaan Keuangan Daerah di masing-masing OPD serta meningkatkan koordinasi dengan OPD di lingkungan Pemprov Kepri terkait data dan manajemen keuangan daerah.

“Agar pengelolaan keuangan daerah akan lebih baik lagi kedepannya. Juga peningkatan peran APIP dalam fungsi pembinaan dan pengawasan agar pengelolaan keuangan daerah benar-benar berjalan secara tertib, transparan dan akuntabel,” kata Gubernur Ansar, Jumat (30/7).

Gubernur Ansar juga menyampaikan Pemprov Kepri akan terus berupaya meningkatkan konsistensi dalam pengelolaan perencanaan dan penganggaran agar tepat sasaran sesuai dengan pagu indikatif dan indikator kinerja yang telah ditetapkan.

“Selain itu fungsi pengawasan akan lebih ditingkatkan melalui aparat pengawasan internal pemerintah untuk terus menjaga konsistensi antara perencanaan dan pengganggaran sebagaimana visi dan misi RPJMD Pemprov Kepri,” ujarnya.

Ansar juga berharap semua Kepala OPD bisa terus berinovasi untuk menciptakan terobosan-terobosan kepada jajarannya dalam mengoptimalkan pengelolaan keuangan berbasis sistem IT mengikuti kemajuan zaman. (Red)

About Redaksi

Check Also

KPU Kepri Gelar Pleno Rekapitulasi DPT Tingkat Provinsi Pada Pilkada 2024, Total DPT Sebanyak 1.559.727 Pemilih

Inforakyat, Tanjungpinang- KPU Provinsi Kepulauan Riau menggelar rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat …