Inforakyat, Batam- Dalam menjalin kebersamaan antar lembaga yang ada di Kepri dilaksanakan pertandingan persahabatan sepak bola antara tim Polda Kepri dan Tim Bea Cukai.
Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak, S.H juga mengikuti pertandingan tersebut dan masuk dalam tim Polda Kepri yang dipimpin Kapolda Kepri Irjen Pol Dr. Aris Budiman, M.Si, di lapangan sepak bola Citra Mas Kabil, Batam, Kamis (8/4) sore.
“Olahraga sepak bola ini penting dalam menjaga kebugaran tubuh kita, apa lagi selama masa pandemi seperti ini dan kesibukan kita dalam bekerja, tentunya kesehatan sangat penting di jaga. Selain pola makan yang teratur, olahraga juga harus dilakukan agar setiap menjalani aktifitas kita tetap bugar dan semangat,” kata Jumaga disela istirahat pertandingan.
Selain menjaga dan meningkatkan kebugaran tubuh, olah raga sepakbola dengan Polda Kepri dan Bea Cukai ini bertujuan untuk menjaga silaturahmi dan sinergitas antar lembaga yang ada di Kepri.
“Bukan hanya saat bekerja dan beraktivitas dibidang masing-masing, berolahraga bersama juga bisa menjaga kebersamaan dan tetap saling memberi dukungan untuk menjaga dan membangun daerah,” ungkapnya.
Jumaga berharap pertandingan-pertandingan olah raga bisa terus dilakukan oleh para pemangku jabatan guna menjaga silaturahmi dan kebugaran tubuh. “Sambil berolah raga sambil berdiskusi untuk membangun daerah kita ini,” tutupnya. (Red)