Inforakyat, Natuna- Menjelang malam pergantian tahun baru 2023, Persatuan Pemuda Masyarakat Sebuton (Porpadimas) Desa Mekar Jaya, Kecamatan Bunguran Barat, Natuna menggelar kegiatan Do’a bersama, Jumat, (30/12).
Kegiatan yang diawali dengan Sholat Magrib berjamaah, Do’a bersama dan dilanjutkan dengan Sholat Isya berjamaah itu, dilaksanakan di Masjid Al-Qafar sebuton serta dihadiri oleh seluruh masyarakat sebuton.
Ketua Organisasi Porpadimas, Rodianto dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada pemuda dan seluruh masyarakat Sebuton yang telah bekerja sama serta mendukung terlaksananya kegiatan ini.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan pemuda dan seluruh masyarakat sebuton yang telah bersama mendukung kegiatan ini,” ujarnya.
Ia menyebutkan, malam pergantian tahun baru ini harus diisi dengan kegiatan yang bermanfaat, serta dapat mengambil pembelajaran kehidupan selama satu tahun kebelakang, sehingga menjadikan motivasi untuk membawa perubahan dikemudian hari.
Disamping itu Rodianto juga menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama masyarakat, sehingga terwujudnya rasa kekompakan ditengah masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
“Semoga kita selalu menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekompakan dalam berkehidupan,” imbuhnya. (Rid)