Home / Aspirasi / Ketua Bapemperda DPRD Kepri Lis Darmansyah Bersama Pimpinan KPK RI Bahas Upaya Pencegahan Korupsi

Ketua Bapemperda DPRD Kepri Lis Darmansyah Bersama Pimpinan KPK RI Bahas Upaya Pencegahan Korupsi

Inforakyat, Tanjungpinang- Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kepulauan Riau Lis Darmansyah, bersama Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad, dan Pimpinan KPK RI Nawawi Pangalongo menggelar Talk Show dengan tema Pencegahan Korupsi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Kepri, Rabu (24/3) sore.

Ketua Bapemperda DPRD Kepri Lis Darmansyah menyampaikan sangat perlunya diskusi bersama pimpinan KPK RI tentang upaya pencegahan korupsi APBD agar APBD bisa digunakan sebagaimana mestinya untuk pembangunan dan mensejahterakan masyarakat Kepri.

“Kita dari lembaga DPRD perlu dibekali pemahaman-pemahaman oleh KPK RI agar dalam melakukan fungsi pokok pengawasan bisa semakin paham dalam mengawasi penggunaan APBD yang tepat sasaran untuk pembangunan Kepri,” kata Lis Darmansyah.

Selain itu kata Lis, Pemerintah Daerah juga bisa semakin paham dan terhindar dari penyalahgunaan penggunaan APBD yang berakibat pada terpuruknya pembangunan daerah.

“Dengan adanya kegiatan ini kita harapkan pemahaman-pemahaman yang diberikan KPK RI tentang upaya-upaya pencegahan korupsi bisa membawa dampak positif bagi setiap stakeholder di Kepri,” ungkapnya. (Red)

About Redaksi

Check Also

BP Batam Hadiri Rapat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI di Bandara Hang Nadim

Inforakyat, Batam- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili oleh Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam …