Home / Aspirasi / Koramil 03 Turunkan Alat Berat Bantu Korban Banjir Bintan

Koramil 03 Turunkan Alat Berat Bantu Korban Banjir Bintan

Inforakyat, Bintan- Batuud Koramil 03/Binut Kodim 0315/Bintan Pelda AR Sembiring bersama Aparat Polsek Binut bekerjasama membersihkan dan memperbaiki saluran air di Jalan Permaisuri Lampu Merah makam Pahlawan, Tanjung Uban Selatan Kecamatan Bintan Utara, Selasa (10/12).

Hal ini dilaksanakan karena Jalan tersebut dalam keadaan banjir. Sehingga menghambat lalu lintas di sekitarnya.

Pengerukan dilakukan menggunakan alat berat yang langsung dioperasikan untuk mengambil sampah yang tersumbat saluran air tersebut.

”Tujuannya menggunakan alat berat  agar bisa cepat selesai, karena bulan ini intensitas hujan cukup tinggi,” Jelas Batuud Koramil 03/Binut Pelda AR Sembiring.

Lanjutnya ia mengatakan, bila air bisa mengalir lancar tidak akan ada lagi genangan air. “Bila air bisa mengalir di saluran air akan lebih baik dan tidak lagi menggenangi jalan atau pekarangan di  rumah warga,” jelasnya. (Red)

About Redaksi

Check Also

BP Batam Hadiri Rapat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI di Bandara Hang Nadim

Inforakyat, Batam- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili oleh Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam …