Home / Aspirasi / Paripurna HUT Kepri Ke 18, Jumaga Ajak Seluruh Warga Tetap Jaga Protokol Kesehatan

Paripurna HUT Kepri Ke 18, Jumaga Ajak Seluruh Warga Tetap Jaga Protokol Kesehatan

Inforakyat, Tanjungpinang- DPRD Kepri menggelar Paripurna Peringatan Hari Jadi Provinsi Kepri ke 18 Tahun di Gedung Dewan Kepri bersama Pemerintah Provinsi Dan unsur FKPD dan masyarakat Kepri, Kamis (24/9).

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak menyampaikan rasa terimakasih kepada para tokoh pejuang pembentukan provinsi Kepri, masyarakat dan seluruh Stakeholder yang hadir di Paripurna HUT Kepri ke 18.

“Mari terus kita isi pembangunan Kepri ini. Diusianya yang sudah 18 Tahun Kepri semakin maju dan sejahtera. Terimakasih kepada para Tokoh pejuang pembentukan Provinsi Kepri, Stakeholder dan seluruh lapisan masyarakat,” ujar Jumaga.

Jumaga juga menyampaikan, ditengah situasi Pendemi Covid-19 semua serba terbatas, sehingga banyak pekerjaan dan pembangunan yang telah direncanakan terpaksa tertunda.

Jumaga juga mengajak semua undangan dan masyarakat Kepri untuk selalu ketat dalam mematuhi protokol kesehatan yang dihimbau pemerintah.

“Rapat Paripurna Peringatan hari Jadi Provinsi Kepri hari ini kita laksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan, jaga jarak dan pakai masker. Semua ini demi kebaikan kita bersama. Mari kita tetap patuh mengikuti Protokol kesehatan,” ajak Jumaga.

Paripurna Peringatakan Hari Jadi Provinsi Kepri kali ini hanya dihadiri undangan terbatas saja. Pantauan media ini, Paripurna dilaksanakan dengan mematuhi Protokol Kesehatan. (Red)

About Redaksi

Check Also

BP Batam Hadiri Rapat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI di Bandara Hang Nadim

Inforakyat, Batam- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili oleh Anggota Bidang Pengusahaan, Wan Darussalam …