Home / Aspirasi / PT. Megatama Pinang Abadi Bagikan 1.600 Paket Sembako Untuk Masyarakat Tanjungpinang

PT. Megatama Pinang Abadi Bagikan 1.600 Paket Sembako Untuk Masyarakat Tanjungpinang

Inforakyat, Tanjungpinang– Dalam bulan suci Ramadhan, PT. Megatama Pinang Abadi melaksanakan kegiatan Bakti Sosial berupa Pembagikan sebanyak 1.600 Paket Sembilan Bahan Pokok (Sembako) di Kota Tanjungpinang.

Direktur PT. Megatama Pinang Abadi, Sunadi dalam sambutanya menyampaikan, pembagian Sembako ini dilakukan oleh pihaknya di Empat Kecamatan dan 18 Kelurahan yang ada di wilayah Kota Tanjungpinang. Dan, untuk wilayah Dompak sendiri mendapat 400 paket.

Adapun isi dari paket Sembako ini yakni, Gula, Sirup, Susu, Teh, Kopi, Telor dan Minyak goreng.

“InyAllah akan kita bagikan hari ini, dan kalau tidak selesai hari ini, besok akan kita lanjutkan lagi,” kata Sunadi, Kamis (24/5) di Kantor Kelurahan Dompak.

Ia menjelaskan, kegiatan ini merupakan sebagian dari program yang pihaknya canangkan atau program Corporate Social Responsibility (CSR) yang ada di perusahaan tersebut.

“Alhamdulillah, dalam dua tahun kami ada di wilayah Dompak Kota Tanjungpinang ini muda-mudahan ini awal yang baik buat kami bersama masyarakat Dompak dan Tanjungpinang pada umumnya.

Ditempat yang sama, Ketua CSR yang juga Sekda Kota Tanjungpinang, Riono menyampaikan apresiasi kepada pihan PT. Megatama Pinang Abadi yang telah peduli terhadap masyarakat Kota Tanjungpinang.

“Saya sebagai Ketua CSR mengucapkan terimakasih atas kepedulian dan perhatian daripada perusahaan ini,” ucapnyanya usai memberikan paket Sembako secara simbolis di Kantor Kelurahan Dompak.

Menurutnya, pihaknya juga sudah menyurati beberapa perusahaan, BUMN yang melaksanakan program SCR agar berkoordinasi dengan Pemko Tanjungpinang, jadi Pemko nanti yang mempasilitasi.

“Karna kita tidak mau seperti tahun-tahun sebelumnya. Hasil evaluasi kita ketika perusahaan itu melakukan CSRnya sendiri-sendiri terutama di bulan Ramadhan ini sasaranya hannya ke itu, itu saja,” ucapnya.

Contoh, bisa saja sasarannya itu hannya buruh-buruh yang ada di pelabuhan. Padahal orang miskin itu tidak hanya ada di pelabuhan. Di Tanjungpinang punya banyak orang miskin.

“Nanti Pelindo kaksih CSR kasih ke buruh Pelabuhan, Telkom ke buruh Pelabuhan, PKK Provinsi ke Pelabuhan dan begitu juga yang lainnya. Jadi kesannya kesitu saja, gitu,” jelasnya.

Oleh karena itu, pihaknya mencoba mempasilitasi dan nanti CSR menghubungi Pemko dan Pemko yang akan mengatur.

Ia menambahkan, sebenarnya perusahaan ini secara sisi belum ada, artinya perusahaan yang baru berencana berinvestasi di Tanjungpinang.

“Mereka ini baru rencana, dan mungkin peletakan batu pertama baru dilaksanakan dibulan Juli 2018, Minggu ketiga. Jadi artinya mereka ini berbaur dulu kemasyarakat yang ada disini,” tutupnya. (Amri/red)

About Redaksi

Check Also

Sosok Lis Darmansyah di Mata Juariyah Syahrul: Pemimpin Amanah dan Selalu Mengingat Budi Baik Orang Lain

Inforakyat, Tanjungpinang- Selain sosok pemimpin yang memiliki segudang pengalaman dalam pemerintahan dan dianggap mampu membenahi …