Inforakyat, Tanjungpinang- Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepri, Soerya Respationo mengingatkan anggota fraksi PDI Perjuangan Kepri yang duduk di legislatif baik di Provinsi, Kota dan Kabupaten untuk selalu berkoordinasi dengan pengurus struktural diinternalnya.
“Saya ingatkan fraksi PDIP di dewan yang ada di Kepri, dalam mengambil kebijakan dan keputusan harus berkoordinasi dulu dengan pimpinan di DPD PDIP Kepri,” kata Soerya saat Rakerda III PDIP Kepri di Hotel CK Tanjungpinang, Senin (24/7).
Mantan Wakil Gubernur Kepri ini juga mengingatkan kepada kadernya, agar tidak terjebak dengan isu Agama, ras, suku dan golongan yang dapat membuat kekuatan internal partai terpecah. Terlebih untuk menghadapi Pilkada 2018 mendatang.
Untuk Pilkada 2018 Tanjungpinang, Soerya mengatakan pengalaman pahit pada Pilgub 2015 lalu dapat menjadi bahan evaluasi pihaknya untuk dapat memenangkan kadernya.
“Kami tidak mau kekalahan terulang kembali. Untuk itu para kader harus berjuang memenangkan kader terbaik dalam Pilwako Tanjungpinang mendatang,” ungkapnya.
Semnatara Ketua Panitia Rekerda III DPD PDIP Kepri, Suparno mengatakan rapat kali ini guna mempertahankan kemenangan PDIP pada Pilpres 2014 lalu. Selain itu pihaknya juga membahas program kerja PDIP Kepri satu tahun kedepan.
“Tentu, rapat ini juga untuk mempersiapkan Pilkada Serentak 2018,” kata Suparno.
Suparno yang juga Ketua DPRD Kota Tanjungpinang menambahkan, untuk pelaksanaan Rakerda ini merupakan tindak lanjut dari Rakernas DPP PDIP dan juga berdasarkan pasal 61 Anggaran Dasar PDIP untuk mencari solusi disetiap masalah yang kini terjadi di tengah masyarakat.
“Sebanyak 130 peserta mengikuti Rakerda III DPD PDIP Kepri yang terdiri dari Ketua, Sekretaris dan Bendahara dari DPD Kepri, DPC, PAC dan Orsap PDIP se- Kepri,” tutupnya.