Home / Advertorial / Pemda Natuna Berhasil Tekan Angka Stunting di Bawah Target Nasional
Kades Dashat Desa Tanjung, Kecamatan Bunguran Timur Laut memberikan Makanan Bergizi untuk pada anak-anak

Pemda Natuna Berhasil Tekan Angka Stunting di Bawah Target Nasional

Inforakyat, Natuna- Pemerintah Kabupaten Natuna berhasil menekan angka Stunting pada Tahun 2023 dimana, saat ini Kabupaten Natuna berada pada angka 13,94 Persen.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupeten Natuna, Syarifah Maryam kepada media ini saat ditemui diruang dinasnya, Selasa, (24/10).

Maryam menyebutkan, saat ini Kabupaten Natuna berada dibawah target Nasional yaitu pada angka 14 persen. Sedangkan untuk Kepri Natuna tertinggi ke dua.

Bupati Natuna Wan Siswandi

“Jumlah angka Stunting Kabupaten Natuna pada bulan Februari 2023 pada angka 13,94 Persen. Alhamdulillah angka kita dibawah target Nasional yaitu 14 Persen,” ungkapnya.

Maryam lanjut menjelaskan saat ini Pemerintah Daerah melalui Dinas Kesehatan terus melakukan berbagi upaya dalam hal mengurangi angka Stunting dan gizi buruk di Natuna. Dimana kata Maryam, upaya tersebut diantaranya dengan mengandeng puskesmas dan memberikan edukasi kepada masyarakat melalui RRI dengan program Sehat Bersama Masyarakat.

“Kita juga bekerjasama sama dengan RRI memberikan edukasi kepada masyarakat melalui program Sehat Bersama Masyarakat yang disiarkan setiap hari Selasa. Mudah-mudahan dengan program edukasi ini target kita menurunkan angka Stunting dapat tercapai,” imbuhnya.

Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna, Syarifah Maryam

Ditempat terpisah, Bupati Natuna, Wan Siswandi kepada media ini Rabu, 25/10 mengatakan Pemerintah Dareh Kabupaten Natuna terus konsisten dalam hal mengurangi angka Stunting di Natuna.

Sejalan dengan Maryam, saat ini Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna berhasil menurunkan angka Stunting dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

“Alhamdulillah angka Stunting kita tahun ini telah menurun. Pemerintah daerah tetap konsisten agar angka Stunting kita terus menurun. Itu sudah menjadi komitmen kita bersama,” pungkasnya. (Adv)

About Redaksi

Check Also

Ketua DPD Golkar Tanjungpinang Untung Budiawan Ingatkan Seluruh Kader Bekerja Menangkan Lis-Raja

Inforakyat, Tanjungpinang- Ketua DPD Partai Golkar Tanjungpinang Untung Budiawan mengingatkan dan menginstruksikan seluruh kader Golkar …