Inforakyat, Tanjungpinang- Sebagian besar warga Tanjungpinang kembali mengeluhkan pemadaman listrik bergilir yang dilakukan PLN Area Tanjungpinang. Bahkan dari beberapa warga yang coba dikonfirmasi media ini mengaku geram dengan ulah PLN. Pasalnya pemadaman beberapa hari ini terjadi lebih dari 5 (lima) jam sehari.
Di daerah Jalan Hanjoyo Putro Batu (9) Sembilan misalnya. Pemadaman listrik terjadi sejak pukul 8.45 WIB pagi tadi hingga pukul 14.00 siang ini belum juga nyala. “Ini luar biasa PLN ini. Dari pagi hingga jam dua siang ini belum juga nyala. Jangankan mau nyelesaikan cucian pelanggan, mau masak nasi pun kita tak bisa. Keterlaluan PLN,” kata Nurida, pekerja disalah satu Loundry di Tanjungpinang, Minggu (20/11).
Hal senada juga diutarakan Marbun, pemilik usaha jasa isi ulang air minum. Menurut dia, kondisi mati lampu membuat usahanya lumpuh total. Pasalnya, mesin isi ulang air minumnya sangat tergantung pada listrik.
“Saya buka dari sejak pukul 7 pagi, mau tutup tanggung karena kita tidak tahu bahwa pemadaman ini sampai sore,” ungkapnya dengan kesal.
Baik Nurida maupun Marbun sama-sama mengaku tidak tahu adanya jadwal pemadaman di daerah ini hingga sore. Mereka baru tahu setelah media ini memberitahukan bahwa pemadaman hari ini sampai pukul 16.00 WIB. “Kita tidak tahu bang. Tidak ada pemberitahuannya, tahunya dari abang bahwa pemadaman ini sampai sore,” ungkap keduanya secara terpisah.
Sementara itu, PLN Tanjungpinang melalui Humasnya Pandi, mengatakan sebelumnya telah menyebarkan jadwal pemberitahuan adanya pemadaman disejumlah tempat melalui media sosial salah satunya di group komunikasi PLN dan Media.
“Untuk hari ini pemadaman dilakukan sesuai jadwal pemadaman dilokasi yang diumumkan. Karena ada pekerjaan perbaikan untuk keandalan sistem kelistrikan Tanjungpinang. Untuk itu mohon dukungan dan kerjasamanya. Atas ketidaknyamanannya kami mohon maaf,” katanya.