Home / Aspirasi / Syukuran HPN 2024, Kapolres Natuna Hadiahkan Nasi Tumpeng Persahabatan

Syukuran HPN 2024, Kapolres Natuna Hadiahkan Nasi Tumpeng Persahabatan

Inforakyat, Natuna-Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa, S.I.K bersama Forkopimda hadiri kegiatan syukuran Hari Pers Nasional (HPN) ke 78 yang dilaksanakan di Kantor Sekretariat PWI Natuna, Jalan H. Adam Malik, Bandarsyah, Jumat, (9/2).

Kapolres Natuna menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi yang telah diberikan oleh insan pers dalam menyajikan informasi kepada masyarakat. Beliau juga mengingatkan pentingnya menjaga keberimbangan dan keadilan dalam memberitakan suatu peristiwa, serta menghindari berita hoaks yang dapat merusak kerukunan dan persatuan bangsa.

Selain itu, Kapolres Natuna juga menyampaikan tentang pentingnya menjalani transisi kepemimpinan dengan baik dan menjaga keutuhan bangsa.

“Kepada semua pihak untuk berperan aktif dalam mendukung proses demokrasi, terutama menjelang Pemilu yang akan datang. Menyajikan kesejukan dalam menyampaikan informasi, saling menghargai perbedaan pendapat, dan menjaga kerukunan adalah hal yang sangat penting dalam memastikan Pemilu yang aman, nyaman, dan sejuk,” pesannya.

Acara syukuran Hari Pers Nasional ini Kapolres Natuna juga memberikan Nasi Tumpeng Persahabatan sebagai bentuk penghargaan atas kerjasama dan dukungan yang diberikan.

“Saya dan Keluarga Besar Polres Natuna mengucapkan selamat Hari Pers Nasional dan berharap agar hubungan antara kepolisian dan insan pers semakin kuat dan harmonis,” ucapnya.

Dengan adanya kegiatan ini Kapolres Natuna berharap dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan insan pers, serta mengingatkan pentingnya peran pers dalam membangun keutuhan bangsa. Semoga kejadian seperti ini dapat berlanjut di tahun-tahun berikutnya dan semakin menguatkan semangat pers untuk mengemban tugasnya sebagai garda terdepan dalam memberikan informasi kepada masyarakat. (Rid)

About Redaksi

Check Also

BP Batam Gelar Pelatihan Teknis Manajemen Sumber Daya Organisasi

Inforakyat, Batam- Batam menggelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Teknis Manajemen Sumber Daya Organisasi, Senin (13/5). …