Home / KEPRI / Nurdin Belum Izinkan Jembatan I Dompak Dibuka Untuk Umum

Nurdin Belum Izinkan Jembatan I Dompak Dibuka Untuk Umum

Inforakyat, Tanjungpinang- Gubernur Kepri Nurdin Basirun belum memperbolehkan Jembatan I Dompak dibuka untuk umum. Pasalnya, pengerjaan Jembatan yang menghubungkan Kota Tanjungpinang dengan Pulau Dompak sebagai pusat pemerintahan Kepri masih dalam tahap penyelesaian pengerjaan.

Hal tersebut dikatakan Nurdin usai melewati dan memantau langsung Pembangunan Jembatan I Dompak. Senin (26/9).

“Jembatan masih harus dikerjakan belum finising. Tadi saya sudah lewat. Tunggu Oktober peresmian saja dibuka untuk umum,” ucap Nurdin.

Terpisah, Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Pembangunan Jembatan 1 Dompak Tanjungpinang, Rodi Yantari membenarkan bahwa Jembatan belum dibuka untuk umum.

“Tadi dibuka hanya khusus rombongan Gubernur Kepri saja. Masih ada kerjaan, belum dibuka untuk umum. Cuma tadi dibuka sampe sekitar pukul 10.00 pagi,” ucapnya.

Sementara, Kontraktor Proyek Pembangunan Jembatan 1 Dompak Manager PT. Wijaya Karya (Wika), Adi menambahkan, dibukanya hanya pagi untuk rombongan Gubernur Kepri.

“Sudah dibuka tadi pagi. Lewat saja, siang akan ditutup kembali,” ungkapnya.

About Redaksi

Check Also

Masyarakat Nilai Dharma Setiawan dan Maiyanti layak Berpasangan di Pilwako Tanjungpinang

Inforakyat, Tanjungpinang- Jelang perhelatan Pilkada serentak Tahun 2024 termasuk Pemilihan Walikota (Pilwako) Tanjungpinang, sejumlah nama …

Tinggalkan Balasan