Home / Aspirasi / Pengerjaan Hampir Rampung, Kapal Ferry RoRo Dengan Nama Ihan Batak Ini Akan Beroperasi Awal 2019

Pengerjaan Hampir Rampung, Kapal Ferry RoRo Dengan Nama Ihan Batak Ini Akan Beroperasi Awal 2019

Inforakyat, Tobasa- Kapal Ferry RoRo 300 GT dengan nama Ihan Batak akan segera mengarungi luasnya Danau Toba sebagai salah satu ferry yang akan memanjakan Wisatawan dalam menikmati panorama indah Danau Toba.

Hal tersebut ditandai dengan kedatangan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan bersama Bupati Tobasa Darwin Siagian ,Kepala Pelaksana Badan Otorita Danau Toba yang meninjau pengerjaan Kapal Ferry Ro-Ro 300 GT di Galangan Kapal Parparean II .Kecamatan Porsea Toba Samosir, Jumat, (13/7).

Ferry yang lebih besar dari ferry yang sudah terlebih dahulu ada seperti KM Sumut 1 dan II ini dikatakan mampu mengangkut 32 Mobil fan 280 orang direncanakan selesai akhir Tahun 2018.

Bupati Toba Samosir Darwin Siagian dalam keterangan persnya sebagaimana disadur dari salah satu penggiat FB warga setempat mengatakan, bahwa Kapal Ferry jenis RoRo ini akan selesai pengerjaannya akhir Desember 2018 dan direncanakan sudah bisa dioperasikan.

“Mudah-mudahan sesuai perkiraan. Kapal ferry ini kita beri nama IHAN BATAK,” ujar Bupati. (red)

About Redaksi

Check Also

28 Jaksa dari Kejati Kepri Ikuti Pelatihan Peningkatan APH dalam Penanganan Tipikor Oleh KPK

Inforakyat, Jakarta- Sebanyak 28 orang perwakilan Jaksa wilayah Hukum Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau mengikuti Kegiatan …